Informasi Menarik Sehat & Cantik

Perawatan Khusus untuk Rambut yang DiWarnai

Mencegah rambut rusak setelah di warnai, itu penting. Dan berikut adalah informasi menarik tentang "Perawatan Khusus untuk Rambut yang Diwarnai". Jadi, sesuai dengan judul kali ini kita akan banyak membahas bagaimana cara cara merawat rambut serta apa saja yang perlu dan tidak dalam merawat rambut yang rusak akibat di warnai? Selain itu, pertanyaan lainnya adalah seberapa pentingkah merawat rambut khusus rambut yang berwarna. Berikut jawaban serta beberapa ulasan penting lainnya.

Rambut yang di warnai, sudah bisa di pastikan akan mengalami yang namanya kerusakan. Akibat proses bahan bahan kimia yang terjadi pada rambut, secara alami rambut akan kehilangan kelembabannya sekaligus rusaknya struktur rambut yang membuatnya tidak sehat dan mudah bermasalah. Jadi, jika ada suatu pertanyaan yang mengatakan, "Pentingkah merawat rambut setelah di warnai?". Maka Jawabannya adalah sangat penting dan bersifat harus.


Perawatan Khusus untuk Rambut yang DiWarnai


Perawatan rambut setelah di warnai di lakukan untuk mengembalikan bentuk sehat rambut atau mencegah kerusakan yang lebih parah pada rambut. Selain itu perawatan rutin pada rambut yang di lakukan dengan benar dan juga dengan jenis produk yang sesuai, rambut akan lebih lembut dan lembab, mudah di atur, berkilau alami, tidak mudah rontok, dan juga warna cat akan lebih lama bertahan di rambut. Jadi, bagaimana caranya? berikut kami jelaskan.

INGIN RAMBUT TETAP SEHAT SETELAH DIWARNAI
INI "RAHASIANYA..!"
(TAKE CARE OF YOUR COLORED HAIR)


(1)

Untuk mempertahankan warna rambut agar stand lebih lama. Maka hal yang perlu kalian lakukan adalah jangan gunakan shampoo biasa untuk keramas. Jadi, akan lebih bagus jika kita menggunakan shampoo khusus rambut yang di warnai karena jenis shampoo tersebut memiliki komposisi yang memang mampu mempertahankan warna rambut lebih lama ketimbang menggunakan jenis shampoo biasa. Dan terpenting lagi yaitu hindari keramas setiap hari.


(2)

Masker dan serum, kedua produk ini memiliki peran penting dalam mempertahan kondisi rambut agar selalau tampak sehat. Masker sendiri mampu memperbaiki struktur rambut agar rambut tetap lembut meskipun rambut sudah mengalami beberapa proses kimia, manfaat lainnya yaitu masker dapat menutrisi kulit, mempertahankan kelembaban serta kilau alami rambut dan masih banyak lagi. Sedangkan serum yaitu mampu menjaga rambut serta kulit kepala tetap sehat dan kuat, menutrisi rambut, memperbaiki pertumbuhan rambut, dan juga mencegah rambut rontok. Jadi, seharusnya kita memiliki waktu luang sekitar 1 - 2 kali dalam seminggu untuk melakukan ke dua ritual tersebut yaitu masker dan juga serum atau vitamin rambut.


(3)

HIndari styling rambut yang terlalu berat dan sering. Selesai di warnai rambut akan menjadi rapuh dan tidak sehat lagi. Hal tersebut membuat rambut akan mudah mengalami yang namanya kekeringan, rontok atau kerusakan lainnya. Jadi jika kita ingin mempertahan rambut kita agar tidak semakin rusak, dan juga mempertahan warna rambut agar stand lebih lama. Penting bagi kita untuk menghindari yang namanya kegiatan styling secara berlebihan pada rambut yang biasanya menggunakan berbagai macam alat pemanas. Selain itu, penting juga bagi kita untuk menghindari berbagai macam produk styling rambut dan sejenisnya yang dapat merusak atau memperparah kerusakan pada rambut kita.


Bagaimana? Tidak sulit kan hanya sekedar melakukan beberapa step penting dan tidak memakan waktu banyak demi menjaga rambut kita tetap sehat bahkan setelah di warnai sekali pun. Hal penting lainnya menurut anjuran dari beberapa hair styling dan juga hair colorist, menyarankan kita untuk merawat rambut yang di warnai setidaknya 3 hari setelah rambut kita di cat atau di warnai.

Jadi itu dia informasi penting kita kali ini. Terima kasih buat kalian semua yang sudah berminat dengan artikel ini dan juga beberapa artikel menarik lainnya. Dan yang pasti jangan pernah bosan dalam menerima informasi informasi menarik dari ManfaatQ. Sekian, semoga bisa bermanfaat dan selamat membaca dan juga mencoba tips tips di atas.
Back To Top