Tips perawatan rambut rusak, selain skincare (perawatan kulit) tidak boleh di lupakan jika kita juga perlu yang namanya melakukan haircare rutin (merawat rambut). Merawat rambut itu perlu, untuk menjaganya tetap selalu terlihat sehat, lembut, halus dan juga berkilau alami. Namun, membahas masalah merawat rambut, tentu akan banyak pertanyaan yang muncul seputar masalah tersebut. Seperti seperti apa tips - tips yang baik untuk merawat rambut? Bagaimana cara merawat rambut rusak akibat bahan kimia atau di warnai? Apa yang boleh dan tidak boleh di lakukan untuk merawat rambut? dan juga masih banyak lagi pertanyaan lainnya. Dan, dari semua pertanyaan tersebut telah saya rangkumkan beberapa step penting yang perlu di lakukan untuk merawat rambut tetap sehat terjaga. Dan yang pasti semua dari step ini mudah di lakukan sendiri di rumah tanpa harus pergi ke salon ataupun mengeluarkan biaya yang mahal.
So, langsung saja pada intinya, ini dia..
9 STEP MERAWAT RAMBUT AGAR SELALU SEHAT
Step 1- Stop gunakan shampo setiap hari
Pengalaman pribadi saya, yaitu senang dengan rambut yang selalu sehat, bersih dan segar. Karena hal tersebutlah saya rajin mencuci rambut saya (keramas) setiap hari atau bisa di bilang 1x dalam sehari. Apakah itu cara yang baik dan benar? maka saya jawab tidak, lalu bagaimana solusi untuk hal tersebut? Jika anda termasuk seseorang seperti saya yang suka keramas setiap hari maka hindari menggunakan shampo setiap kali anda keramas, ganti shampo anda dengan menggunakan kondisioner yang mengandung formula yang lembut dan tidak merusak rambut. Setelah itu cobalah untuk mulai mengatur intensitas keramas, dengan menguranginya secara perlahan, paling tidak kita bisa mencuci rambut kita secara rutin sebanyak 2-3 kali dalam seminggu.
Step 2- Stop hair dryer dan gunakan cara yang lebih alami
Penggunaan hair dryer untuk mengeringkan rambut memang bisa di bilang lebih cepat dan juga tidak memakan banyak waktu, dan hal tersebut boleh boleh saja di lakukan jika memang kita berada dalam situasi padat aktivitas dan harus serba cepat. Namun, khsusu pada saat waktu luang, cobalah untuk menghinadri hair dryer dan mulailah mengeringkan rambut secara alami dengan mengunangkan handuk secara lembut dan meng-angin2kan rambut hingga benar benar kering lalu rapikan. Untuk para hijabers, tipsnya adalah pastikan rambut benar benar kering sempurna sebelum menggunakan hijab.
Step 3- Gunakan sisir bergigi renggang
Dari semua jenis sisir, sisir dengan gigi yang renggang tentu akan lebih bagus dan juga aman untuk kita gunakan. Jenis sisir yang satu ini lebih baik dan sedikit lebih meminimalisir kerontokan rambut akibat penggunaan sisir yang salah saat menyisir rambut. Hindari menyisir rambut secara kasar melainkan rapikan rambut dengan tenang dan teratur.
Step 4- Hindari alat pemanas rambut sebisa mungkin
Alat pemanas rambut seperti catokan dan juga hair dryer merupakan hal yang umum kita jumpai dan banyak di gunakan oleh para wanita atau pun pria dalam menata rambutnya. Hal tersebut jika di lakukan secara sering atau terus menerus tentu efek yang akan timbul akan sangat fatal dan bisa membuat rambut kita rusak total, seperti kering, kusut, kusam, kasar, bercabang dan juga mudah rontok. Jadi ada kalanya untuk kita sedikit menghindari yang namanya alat pemanas rambut.
Step 5- Gunakan vitamin rambut
Salah satu bentuk pencegahan terhadap kerusakan rambut pada saat kita menggunakan hair styling yaitu dengan terlebih dahulu kita menggunakan vitamin oil pada rambut kita. Gunanya adalah supaya rambut kita selalu nampak sehat, lembut dan juga ringan, tidak lepek dan terlindungi dari efek buruk alat penata rambut (hair styling). Selain vitamin rambut beberapa jenis minyak alami yang bisa kita gunakan untuk merawat rambut yaitu minyak argan, minyak zaitun dan jenis minyak alami lainnya.
Step 6- Gunakan masker rambut
Masker rambut membantu kita untuk mengembalikan kelembaban alami rambut serta mencegah rambut dari kerusakan. pilihlah jenis masker yang alami seperti lidah buaya, coconut oil, dan juga masker dari buah seperti buah alpukata. Rawatlah rambut dengan masker seridaknya 1 kali dalam seminggu terlebih jika rambut anda sering mengalami perwarnaan atau bahan bahan kimia yang bisa merusak rambut.
Step 7- Hindari mewarnai rambut secara berlebihan
Dalam hal ini kita di tuntut untuk berpikir lebih bijak, masalahnya ada banyak hal ada banyk alasan kenapa seseorang mau mau atau memiliki keinginan untuk mewarnai rambut mereka. Jadi untuk jalan terbaiknya yaitu pilihlah jenis cat rambut yang lebih aman atau dengan formula yang lebih lembut untuk rambut, pastikan cat yang di gunakan aman dan cocok, selain itu jangan pernah melakukan pwarnaan rambut terlalu keras, sering atau berlebihan. Karena sudah pasti hal tersebut akan sangat merusak rambut kita termasuk juga tekstur dari rambut. Sebagian warna rambut juga tidak bisa sempurna masuk ke dalam batang rambut, hal ini terjadi jika kita menginkan warna rambut dengan warna warna yang terang seperti merah biru, dan juga warna warna jreng lainnya. Di perlukan bleaching untu bisa memasukkan warna tersebut agar sempurna di serap rambut. Jadi saran terbaiknya adalah rutin merawat rambut.
Step 8- Hindari bahan bahan kimia yang merusak rambut
Bahan kimia? Ya, yang di maksud di sini adalah produk yang tergolong dalam penata rambut seperti pomade, hair gel styling, wags, hair spray dan juga masih banyak lagi. Semua produk tersebut memiliki komposisi yang tidak luput dari bahan kmia, di mana dalam konsumsi yang berlebihan maka akan rentan bagi si rambut sehingga rambut mudah mengalami kerusakan. Jadi, gunakan secuckupnya saja, seperlunya saja.
Step 9- Rapikan rambut sebelum tidur
Step yang terakhir merupakan step yang paling banyak di sepelekan. Namun, tidak sesepele itu ternyata rutinitas yang satu ini memiliki manfaat yang sangat bagus untuk menjaga rambut kita tetap terlihat sehat dan terawat. hal sederhana yang bisa kita lakukan sebelum tifur adalah dengan menyisir rambut agar rambut tidak mudah kusut.
Dan itu dia bahasan kita kali ini seputar haircare rutin untuk mendapatkan rambut yang indah dan selalu sehat. Jadi jangan pernah merasa bosan merawat rambut sebelum rambut kita rusak. Jadi selamat mencoba ..!
Tag :
kecantikan,
perawatan rambut