Informasi Menarik Sehat & Cantik

19 Manfaat Teh Hijau Cara Yang Baik Menyeduh Teh Hijau Efek Samping Teh HIjau

Teh Hijau Merupakan minuman alami yang berasal dari tanaman teh dengan cara di seduh. Minuman ini sangat populer di negara negara Asia seperti Tiongkok, Taiwan, Hongkong, Jepang, Asia Tenggara, Timur Tengah dan beberapa negara lain di Asia. Di Indonesia minuman ini sangat di minati karena rasanya yang nikmat serta khasiatnya yang sangat luar biasa bagi tubuh. Teh hijau di kenal sebagai minuman yang kaya akan kandungan antioksidan yang sangat tinggi.

Tidak hanya sebagai minuman, kandungan nutrisi pada teh serta antioksidannya yang tinggi membuat teh hijau banyak di manfaatkan sebagai minuman kesehatan yang baik untuk tubuh. Di dunia kecantikan teh hijau banyak di manfaatkan oleh oleh sebagian orang sebagai bahan alami dalam merawat tubuh dan kecantikan. Hal tersebut juga di ikuti oleh para pelaku pelaku industri yang terus berlomba lomba dalam membuat produk kecantikan dengan menggunakan teh hijau sebagai bahan dasarnya.

19 Manfaat Teh Hijau Cara Yang Baik Menyeduh Teh Hijau Efek Samping Teh HIjau

Teh hijau memiliki beberapa jenis teh dengan rasa yang berbeda juga. Berikut ada beberapa jenis teh hijau yang umum kita kenal:

1.Gyokuro

Teh ini di pilih dari jenis teh kelas atas yang di kenal dengan sebutan Tencha. Dalam prosesnya daun teh benar benar di lindungi dari sinar matahari sehingga aroma yang di timbulkan begitu kuat dan wangi. Di namakan gyokura karena seduhan dari teh ini memiliki warna hijau yang pucat.

2.Matcha

Teh jenis ini sudah sangat populer di indonesia. Matcha merupakan jenis teh yang prosesnya dengan cara di giling hingga menjadi bubuk halus. Bubuk inilah yang biasanya banyak di jadikan sebagai tambahan dalam eskrim dan aneka kue. Selain itu aroma yang di timbulkan dari teh jenis ini sangat kuat dan khas.

3.Sencha

Beda dengan jenis teh yang sebelumnya. Teh ini banyak di hidangkan untuk sehari hari. Prosesnya pun tidak terlalu istimewa dan di biarkan terkena paparan sinar matahari. Namun tetap memiliki aroma yang wangi teh yang nikmat.

4.Genmaicha

Genmaicha merupakan jenis teh yang terdiri dari teh jenis bancha dengan campuran butiran beras yang belum di sosoh (genmal) yang di buat menjadi brondong. Aroma dari teh yang satu ini terbilang unik yaitu aroma beras yang sedikit gosong.

5.Kabusencha

Merupakan jenis teh sencha yang prosesnya di lakukan dengan melindungi daun teh dari paparan sinar matahari untuk beberapa lama sebelum di lakukan panen. Aroma teh ini sedikit lebih lembut di bandingkan dengan jenis teh sencha.

6.Bancha

Teh yang satu ini merupakan teh yang di peroleh pada panen kedua kalinya antara musim panas dan musim gugur. Ukuran daun teh bancha lebih besar di bandingkan dengan teh sencha serta memiliki aroma yang tidak terlalu harum.

7.Hojicha

Teh yang satu ini di proses dengan cara yang sedikit berbeda dengan jenis teh lainnya, yaitu dengan cara di gongseng pada penggorengan atau di dalam oven.

8.Kuchicha

Jenis teh ini merupakan teh dengan kualitas rendah yang terdiri dari campuran daun teh beserta tangkai daun teh.


Khasiat Teh Hijau Bagi Kesehatan

Berikut beberapa manfaat dari teh hijau yang baik untuk kesehatan dan juga kecantikan. Untuk lebih jelas berikut informasinya untuk kita semua.

1.Menagkal radikal bebas

Teh hijau merupakan minumakan yang kaya akan kandunga antioksidan berupa polifenol. Kadar polifenol pada daun teh hijau di nilai sangat tinggi dan berkhasiat bagi tubuh dalam menangkal radikal bebas yang bisa menyerang tubuh kapan saja.

2.Mencegah kanker kulit

Kemampuan alami teh hijau dalam menagkal radikal bebas sangat berkhasiat bagi tubuh dalam mencegah terjadinya kanker kulit yang di sebabkan oleh radikal bebas serta sinar matahari yang dapat menyebabkan risiko kanker kulit.

3.Mencegah penuaan dini

Senyawa polifenol yang tinggi pada teh hijau berfungsi sebagai antioksidan alami yang sangat baik untuk tubuh terutama dalam menjaga kondisi kulit agar selalu sehat dan terawat. Selain itu senyawa antioksidan pada teh hijau juga berguna dalam mencegah kerusakan kulit dan terjadinya penuaan oleh tubuh.

4.Melindungi kulit dari sinar matahari

Manfaat lain teh hijau bagi kulit adalah berguna untuk mengurangi efek buruk dari sinar matahari yang bersifat merusak pada kulit. Kandungan antioksidan yang tinggi pada teh hijau sangata baik dalam menjaga kondisi kulit tetap sehat terawat.

5.Menurunkan berat badan

Merupakan kabar baik bagi kita yang sedang dalam program diet atau ingin menurunkan berat badan. Karena minuman yang satu ini yaitu teh hijau juga sangat berkhasiat untuk menurunkan berat badan. Teh hijau bekerja dengan membakar kalori di tubuh sekaligus mengankat lemak di tubuh penyebab berat badan berlebih.

6.Mencegah obesitas

Dengan mengkonsumsi teh hijau secara rutin akan membantu tubuh agar terhindar dari bahaya obesitas. Teh hijau dapat menghentikan pergerakan glukosa serta lemak pada tubuh yang berfungsi untuk mengurangi timbunan lemak berlebih di tubuh yang dapat menyebabkan kegemukan (obesitas).

7.Mencegah kanker

Salah satu penyebab timbulnya sel kanker dalam tubuh yaitu adalah radikal bebas. Namus hal itu dapat di hindari serta di cegah dengan rajin mengkonsumsi teh hijau. Kandungan polifenol yang tinggi pada teh hijau berfungsi sebagai antioksidan alami yang dapat memerangi paparan radikal bebas serta menekan pertumbuhan sel kanker pada tubuh yang di akibatkan oleh radikal bebas.

8.Menjaga kadar kolesterol

Kandungan zat tanin pada teh hijau mampu secara efektif mengendalikan kadar kolesterol dalam tubuh. Zat tanin yang di maksud bekerja dengan cara menekan terbentuknya kolesterol jahat atau LDL dalam tubuh secara alami dan aman.

9.Mencegah penyakit jantung

Seperti yang telah di jelaskan di atas dengan terjaganya kadar kolesterol dalam tubuh serta terjadinya penekanan terhadap koleterol jahat dapat berakibat baik pada kesehatan jantung dan menghindarkan kita dari bahaya risiko terkena stroke.

10.Mencegah diabetes

Kandungan antioksidan yang tinggi pada teh hijau di klaim dapat menghampat penyerapan kadar glukosa dalam darah. Selain itu teh hijau juga akan meningkatkan toleransi glukosa pada orang yang sehat. Hal ini akan mebantu tubuh dalam mencegah terjadinya risiko penyakit diabetes.

11.Mencegah osteoporosis

Osteoporosis merupakan kondisi tubuh di mana terjadi pengapuran tulang atau menurunnya tingkat kepadataan tulang seiring berjalannya usia. Salah satu cara untuk menghindari hal tersebut yaitu dengan mengkonsumsi teh hijau secara rutin. Kandungan fluoride pada teh hijau dapat mencegah sekaligus mempertahankan kepadatan tulang.

12.Mengatasi gejala asma

Salah satu manfaat lain dari teh hijau yaitu dapat meringankan gejala pada asma. Hal tersebut terjadi karena kandungan teofilin yang terdapat pada teh hijau berfungsi dalam mengendurkan otot otot bronkial. Sehingga secara tidak langsung dapat sedikit meringankan gejala yang di timbulkan oleh asma.

13.Menjaga fungsi hati

Kandungan antioksidan alami yang tinggi pada teh hijau mampu mencegah kerusakan pada hati sekaligus menjaga fungsi hati tetap normal. Selain itu teh hijau juga bekerja dengan cara mengurangi tekanan pada liver atau hati.

14.Mencegah kerusakan gigi dan membuat nafas lebih segar

Mengkonsumsi teh secara rutin sama halnya dengan anda melindungi gigi anda dari berbagai kerusakan seperti gigi berlubang dan bau nafas yang tidak sedap. Air teh hijau dapat membunuh bakteri pada mulut yang dapat menyebabkan gigi mudah berlubang dan mengalami kerusakan serta menyebabkan nafas yang tidak segar.

15.Mengobati pilek dan flu

Pilek atau flu merupakan masalah kesehatan yang rentan di alami oleh tubuh dengan ketahanan yang rendah. Untuk mengatasi hal tersebut yaitu dengan mengobati flu serta tindakan langsung pada penyebab timbulnya penyakit yaitu sistem ketahan tubuh yang lemah. Namun ada cara mudah untuk mengatasi hal tersebut yaitu dengan cara mengkonsumsi teh secara rutin. Kandungan antioksidan sekaligus vitamin C pada teh hijau dapat memperbaiki sitem kekebalan tubuh guna melindungi tubuh dari bahaya berbagai virus penyebab penyakit.

16.Mengatasi stress

Stress adalah tidak lain kondisi pikiran yang mengalami tekanan yang bisa di akibatkan oleh banyak salah satunya yaitu banyak pikiran yang membelit serta masalah yang sulit di selesaikan. Cara alami mengatasinya yaitu dengan menggunakan teh hijau. Kandungan asam amino berupa l-theanine dapat bekerja sebagai antidepresan yang dapat mengurangi gejala stress serta mengatasi kecemasan yang terjadi pada seseorang.

17.Menjaga tekanan darah

Kandungan kafein yang rendah pada teh hijau akan berefek baik pada kesehatan jantung. Dengan mengkonsumsi teh termasuk teh hijau dan juga kopi secara signifikan dapat menghindarkan tubuh kita dari risiko timbulnya penyakit jantung.

18.Mengatasi rematik

Rematik merupakan maslaha kesehatan yang di tandai dengan rasa nyeri termamat sangat pada persendian di seluruh tubuh. Penyakit ini dapat terjadi akibat terjadinya peradangan pada sendi dalam jangka waktu yang lama. Namun hal tersebut bisa di atasi secara berangsur dengan mengkonsumsi teh hijau secara rutin.

19.Merawat kesehatan kuku

Cara mudah merawat kuku agar tetap cantik dan sehata yaitu dengan menggunakan air dari teh hijau. Caranya sangat mudah yaitu dengan merendam kuku pada air teh sebanyaj 1-2 kali dalam seminggu. Jika cara ini di lakukan dengan sungguh sungguh maka secara berangsur kuku anda akan terlihat lebih cantik, sehat, dan juga kuat.


Cara Menyeduh Teh Hijau Yang Baik

Sebagian orang menyeduh teh dengan menuangkan air panas pada teh. seperti itu dan se-simple itu. Namun ada cara lain yang tentu sangat lebih baik di bandingkan dengan cara yang biasa kita gunakan.

caranya :
  1. Masukan teh ke dalam gelas dengan takaran yang pas agar mendapatkan rasa yang juga pas.
  2. Gunakan air dengan tingkat didihnya 80 derajat, pada suhu ini teh dapat terekstraksi dengan baik tanpa merusak kandungan nutrisi pada teh.
  3. Aduk perlahan dan gunakan sedikit gula, semakain sedikit gula yang di pakai atau semakin alami cara kita mengkonsumsi teh akan semakin baik pula manfaat yang akan di rasakan oleh tubuh.

Cara Mengkonsumsi Teh Yang Baik Dan Tidak Berlebihan

1.Batasi konsumsi teh sebanyak 2-3x dalam sehari

Bukankah sebelumnya di sarankan untuk rutin minum teh? Benar namun jika porsi yang di gunakan melebihi batas tentu juga akan berdampak buruk pada tubuh khususnya kesehatan kita. Teh bisa kita minum setiap hari maksimal 2-3 cangkir per hari.

2.Hindari konsumsi teh sebelum tidur

Mengkonsumsi teh di malam hari tepatnya sebelum tidurr akan berdampak buruk bagi tubuh yang nantinya akan menimbulkan gangguan pada saat tidur deperti selalu terjaga dan kesulitan tidur.


Efek Samping Konsumsi Teh HIjau Berlebih

Beberapa hal buruk dapat timbul akibat konsumsi teh hijau yang berlebihan dan berikut beberapa contohnya.

1.Asam lambung

Kandungan zat tanin pada teh hijau dapat menyebabkan lambung lebih banyak dalam mengeluarkan zat asam. Jadi tidak di anjrkan bagi seseorang dengan asam lambung untuk mengkonsumsi teh secara berlebihan.

2.Sakit kepala

Kandungan kafein pada teh hijau merupakan salah satu penyebab terjadinya sakit kepala. Dan sebaiknya minuman yang satu ini harus di hindari oleh penderita vertigo dan juga ambeien.

3.Kecemasan

Konsumsi kafein berlebihan dapat menyebabkan terjadinya kecemasan serta suasana hati yang sulit di atasi. Jadi sangat di sarankan bagi kita semua untuk tetap menjaga batasan kita dalam mengkonsumsi teh hijau demi kebaikan untuk tubuh kita.

4.Penurunan penyerapan zat besi

Konsumsi teh berlebihan juga akan mempengaruhi darah dalam menyerap berbagai nutrisi penting yang di butuhkan oleh tubuh. Selain itu kandungan zat tanin pada teh juga dapat menyebabkan penurunan penyerapan zat besi oleh tubuh.


Itulah beberapa informasi mengenai seputar teh hijau. Semoga ulasan tersebut dapat berguna dan bermanfaat bagi kita semua. Sekian dan selamat mencoba..!
Tag : minuman
Back To Top