Informasi Menarik Sehat & Cantik

Manfaat Dan Khasiat Rumput Krokot Untuk Kesehatan Menghilangkan Gugup & Gelisah

Khasiat Rumput Krokot bagi kesehatan banyak di minati oleh banyak masyarakat khususnya bagi seseorang yang gemar dalam menggunakan pengobatan dengan cara tradisional. Nama krokot sendiri sebenarnya adalah portulaca hanya saja di berberapa daerah tanaman herbal ini lebih di kenal dengan sebutan krokot. Lalu apa saja manfaat yang bisa kita dapatkan dari tanaman ini? Berikut ulasannya untuk kita semua.

Krokot atau portulaca merupakan sejenis rerumputan liar yang di dapati tumbuh di daerah tropis dan juga di daerah dengan empat musim. Tanaman ini memiliki beberapa jenis namun dengan ciri yang sedikit berbeda. Penggunaanya banyak di manfaatkan sebagai obat herbal atau alternatif untuk menyembuhkan berbagai gejala tubuh yang dapat menyebabkan masalah pada kesehatan.


Manfaat Dan Khasiat Rumput Krokot Untuk Kesehatan Menghilangkan Gugup & Gelisah


Tumbuhan ini terdiri dari beberapa bagian yaitu akar, batang bulat kecil dengan warna merah atau hijau tergantung jenisnya, serta daun kecil hampir menyerupai elips namun dengan pangkal yang lebih lancip. Selain itu tanaman ini juga memiliki biji dan juga buah namun dengan ukaran yang sangat kecil dan bunga dengan warna yang bervariasi.

Ukuran dari tanaman ini sangat bermacam biasanya hal tersebut di pengaruhi oleh iklim di mana dia tumbuh, sedangkatkan habitatnya tanaman ini mudah kita jumpai di daerah persawahan, ladang atau perkebunan, dan juga daerah di pinggiran jalan.

Kandungan Senyawa Penting Pada Krokot

Meskipun ukuran tumbuhan ini terbilang kecil namun hal tersebut berbanding terbalik dengan kandungan nutrisi yang terdapat di dalamnya. Krokot kaya akan kandungan kalsium dan juga kalium, tinggi vitamin A, mengandung omega 3 yang baik untuk tubuh, mengandung zat tanin, saponin, vitamin C dan juga vitamin B kompleks yang meliputi niasin, riboflavin, karotenoid, dan pyridoxine. Dan yang tidak kalah penting, krokot juga banyak mengandung zat mineral yang kaya seperti zat besi, mangan, magnesium, kalsium dan juga kalsium yang telah di sebutkan di atas.

Manfaat Krokot Untuk Kesehatan

Setelah kita bahas tentang nutrisi dari krokot, selanjutnya akan di teruskan dengan manfaat krokot yang ternyata sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh kita. Apa saja? Berikut uraiannya.

1.Menurunkan kadar kolesterol dalam darah

Seperti yang telah di sebutkan di atas krokot merupakan jenis tanaman yang banyak mengandung asam linolenat atau omega-3. Di mana zat ini dapat bereaksi pada tubuh yang fungsinya menurunkan kadar kolesterol dalam darah.

2.Mengobati bisul

Manfaat lainnya yaitu dapat di jadikan sebagai obat alami untuk mengobati bisul. cara ini bisa di lakukan dengan cara mengkonsumsi air rebusan daun krokot secara rutin.

3.Mengatasi rasa gugup dan gelisah

Untuk mengatasi masalah ini kita hanya dengan merebus daun krokot segar sebanyak 25 gram, didihkan lalu setelah matang angkat dan saring. Tunggu dingin lalu minum.

4.Mengobati maag

Caranya gunakan sebanyak 50 gram daun krokot yang masih segar, kemudian haluskan dan peras. Setelah di peras rebus air krokot dan minum ramuan tersebut sebanyak 2x dalam sehari dengan takaran sebanyak 50 ml dalam 1x minum.

5.Mengobati borok

Gunakan daun krokot segar dan sudah di bersihkan kemudian tumbuk hingga halus. Setelah itu oleskan ramuan tersebut pada luka borok dan biarkan hingga mengering. lakukan cara tersebut secara rutin untuk hasil yang maksimal.


Itulah beberapa manfaat yang bisa kita apatkan dari krokot. Adapun manfaat lain yang bisa kita peroleh dari mengkonsumsi tanaman ini adalah sebagai berikut :
  1. Mengobati mencret dan masalah pencernaan lainnya.
  2. Meringakan gejala seperti asma atau sesak napas.
  3. Bersifat sebagai anti-inflamasi yang dapat mengatasi terjadinya peradangan pada tubuh.
  4. Mengatasi gejala keputihan.
  5. Mengobati wasir/ambeien.
  6. Meluruhkan kemis serta memperlancar saluran air seni.
  7. Menyembuhkan disentri.
  8. Mengobati pegal linu.
  9. Mencegah cacingan pada anak.
  10. Mengatasi radang pada usus buntu.
  11. Mengobati demam.
  12. Menjaga kesehatan tulang.
  13. Mencegah risiko terjadinya anemia.
  14. dll.
Cara mengkonsumsi krokot dapat di lakukan dengan mengolahnya menjadi beberapa bentuk olahan seperti di konsumsi sebagai lalapan atau sayur, di buat dalam bentuk minuman seperti jus atau air rebusan dari daun krokot.


Itulah beberapa manfaat yang bisa kita dapatkan dari mengkonsumsi tanaman yang satu ini. sekian untuk ulasan kali ini, semoga bisa berguna dan bermanfaat bagi kita semua. Selamat mencoba..!
Tag : herbal
Back To Top