Manfaat jeruk nipis untuk wajah - Ini adalah solusi bagi kita yang ingin memutihkan kulit hanya dalam semalam, ini juga merupakan jalan keluar untuk mendapatkan kulit cerah tanpa harus membeli kosmetik dan mengeluarkan banyak uang, ini adalah cara alami untuk kita mendapatkan kulit sehat, bersih, halus, lembab hanya dalam hitungan menit, dan ini adalah tips memutihkan kulit hanya dalam 15 menit yang perlu untuk kita ketahui. Bagaimana caranya? Simak informasi berikut.
Jeruk nipis sudah sangat lama di kenal dalam dunia kecantikan. Buah yang terkenal dengan rasa masam ini memiliki sejuta manfaat yang baik untuk kulit. Beberapa manfaat yang bisa kita peroleh dari jeruk nipis untuk wajah, yaitu :
- Mencerahkan kulit.
- Memudarkan noda hitam dan bekas jerawat.
- Mencegah timbulnya jerawat.
- Menghilangkan komedo.
- Mengecilkan pori - pori kulit.
- Mengaatsi kulit berminyak.
- Mengencangkan dan menghaluskan kulit.
- Menghambat proses penuaan.
Itu adalah beberapa manfaat dari buah jeruk nipis sebagai perawatan kulit atau wajah. Untuk lebih jelasnya kita langsugn pada informasi berikut.
Cara Membuat Masker Jeruk Nipis
Untuk membuat masker jeruk nipis, kita hanya membutuhkan setidaknya 1 atau dua buah jeruk nipis ukuran sedang. Setelah itu kita potong dan peras untuk mendapatkan airnya. Air perasan inilah yang akan kita gunakan pada wajah dengan cara di oleskan secara merata pada wajah sebelum tidur yaitu selama 15 menit. Perlu di perhatikan, pastikan bahwa sebelum kita menggunakan masker tersebut wajah kita telah dalam keadaan bersih atau sudah di bersihkan sebelumnya. Kedua, kita perlu melakukan cara ini di malam hari sebelum tidur dengan tujuan untuk mendapatkan hasil yang lebih optimal, karena di saat tidur penyerapan oleh nutrisi akan lebih mudah dan efektif.
Dan setelah 15 menit, lalu kita bersihkan kembali wajah dengan menggunakan air dingin. Masker ini juga bisa kita gunakan bersamaan dengan madu. Campurkan perasan 1 buah jeruk nipis dengan 1 atau 2 sendok makan madu. Dan untuk jenis kulit yang sensitif sebaiknya hindari untuk menggunakan masker ini.
Apa Manfaat Masker Jeruk Nipis
Ingin tau apa saja manfaat dari jeruk nipis secara jelas, berikut adalah beberapa uaraian yang akan menjelaskan apa sajakah manfaat masker jeruk nipis yang di klaim dapat mencerahkan wajah secara alami dengan hasil yang maksimal. Berikut informasinya.
1. Mencerahkan Kulit
Jika kita memiliki warna kulit yang kusam dan kering, maka salah satu solusi yang bisa kita berikan yaitu dengan menggunakan masker jeruk nipis. Lakukan masker secara rutin sebanyak 2-3 kali dalam seminggu di malam hari sebelum tidur.
2. Menyamarkan noda hitam dan bekas jerawat
Noda hitam yang sulit hilang adalah masalah besar bagi kita yang sangat - sangat memperhatikan penampilan. Satu noda hitam di wajah akan sangat mengganggu dan perlu untuk kita atasi. Salah satu cara alami untuk atasi masalah tersebut yaitu bisa dengan menggunakan masker jeruk nipis selama 15 menit sebelum tidur sebanyak 2-3 kali dalam seminggu, jangan lupa tambahkan madu untuk hasil yang lebih optimal.
3. Menghilangkan komedo dan mencegah jerawat
Bagi kita yang kesulitan untuk mengatasi jerawat serta komedo di wajah, berikut adalah solusinya untuk masalah tersebut. Caranya adalah dengan melakukan masker jeruk nipis pada wajah selama 15 menit sebelum tidur. Selain itu rajinlah dalam merawat serta membersihkan wajah. Karena wajah yang bersih dan terawat, akan membuat kondisi kulit lebih sehat dan terhindar dari berbagai macam masalah.
4. Mengecilkan pori kulit dan menghaluskan kulit, dan mengatasi minyak berlebih
Pori - pori kulit yang besar merupakan masalah yang saling berkaitan dengan kulit kasar. Kulit dengan pori pori yang besar cenderung mudah berminyak dan kotor. Karena hal itulah, kita perlu untuk mencegah hal tersebut dengan rajin merawat kulit. Salah satu perrawatan kulit alami yang bisa kita coba yaitu dengan menggunakan masker jeruk nipis. Lakukan masker pada wajah secara rutin 3 kali dalam seminggu maka wajah akan bebas dari minyak serta tampak halus dengan pori - pori tersamarkan.
5. Mengencangkan kulit dan menghambat proses penuaan
Jika kita memiliki kulit yang kendur serta terdapat garis halus, hal tersebut bisa saja karena kondisi wajah kurang terawat atau memang karena faktor alami seperti proses penuaan akibat sinar matahari, paparan radikal bebas, penggunaan berbagai macam komsetik dan hal hal lainnya. Berikut adalah cara alami untu atasi hal tersebut, yaitu dengan masker jeruk nipis. Lakukan perawatan dengan masker ini dapat membuat kulit terasa lebih kencang, segar dan juga bersinar.
Untuk medapatkan semua manfaat tersebut, kita perlu melakukan cara ini secara rutin dan teratur, tentu juga dengan cara yang benar dan bersih. Pastikan sebelum menerapkan masker pada wajah, kita telah membersihkan wajah terlebih dahulu, lakukan cara ini di malam hari sebelum tidur, agar semua nutrisi dari masker dapat terserap sempurna oleh kulit. Selain itu, sebelum tidur, kita bisa meminum segelas air agar cairan tubuh dapat terpenuhi untuk menghidrasi kulit selama tidur. Cara ini terbilang sangat mudah dan juga murah, jadi tidak ada alasan bagi kita untuk tidak mencobanya. Selain itu ini akan mnejadi hal yang menyenangkan untuk di lakukan sebelum tidur dan akan menjadi sebuah rutinitas yang baik untuk merawat kulit agar selalu terlihat lebih sehat dan segar.
Itu dia apa saja manfaat dan kelebihan dari masker jeruk nipis untuk kulit. Semoga informasi tersebut bisa berguna dan juga bermanfaat dengan baik untuk kita semua. Sekian dan selamat mencoba..!
Tag :
kecantikan